Blog SiMotor

Kembali ramai diperbincangkan, sebenernya seperti apa motor kapcai tahun 2023? Bagi yang belum mengerti pengertian motor kapcai itu sendiri, motor kapcai adalah julukan lain dari motor bebek. motor kapcai merupakan motor dengan kapasitas mesin kecil atau kurang dari 150cc.

Dulu, motor kapcai atau motor bebek ini sangat terkenal di Indonesia. Namun, kini eksistensinya mulai berkurang di era gempuran motor matic. Apalagi, kini mulai ramai motor listrik yang jauh lebih hemat dibanding motor bensin.

Meskipun begitu, masih banyak masyarakat yang hingga kini justru setia dengan motor bebek. Banyak yang menyakini bahwa motor kapcai atau motor bebek lebih awet ketimbang motor matic. Selain itu, motor kapcai juga memiliki tenaga mumpuni untuk melewati medan tempuh yang sulit.

Lalu, bagaimana dengan tampilan motor kapcai yang kembali ramai diperbincangkan tahun 2023? Simak penjelasannya berikut ini.

Tampilan dan Spesifikasi Motor Kapcai Honda CT 125

Sejak kemunculan CT 125, diskusi mengenai motor kapcai bersambung hingga kini. Motor kapcai Honda CT 125 seperti magnet yang menarik banyak minat masyarakat. Inilah mengapa motor kapcai menjadi salah satu kata kunci paling banyak di situs pencarian.

Memiliki desain yang unik, Honda CT 125 adalah penggabungan unsur retro dan modern tapi masih stylish. Gaya stylish dan modern tersebut tampak jelas pada bagian lampu bulat depan dan lampu LED bagian belakang.

Bergeser pada mesin, Honda CT 125 ini dilengkapi dengan mesin tangguh tipe Air-Cooled, SOHC Single Cylider, 4-Stroke dan transmisi 4 kecepatan. Seperti motor Honda lainnya, CT 125 dilengkapi dengan suplai bahan bakar PGM-FI (Programmed Fuel Injection System). Motor ini juga memiliki Multi-plate Coil Spring dan kopling tipe Wet. Apalagi, model starter Honda CT 125 menggunakan kaki dan eletrik yang akan siap kalian gunakan pada jalanan menanjak.

Untuk daya maksimalnya sebesar 6,5 Kw pada 7000 pm, sementara torsi maksimalnya sebesar 11 Nm pada 4500 rpm. Sudah tidak diragukan lagi untuk melewati segala medan dengan tenaga sebesar itu. Sistem pengeramannya pun sudah standar ABS untuk menunjang keamanan.

Dalam segi kenyamanan pun motor ini sudah tidak diragukan lagi, karena suspensinya memakai teleskopik untuk bagian depan dan twin rear suspension pada bagian belakang.

Jadi, meskipun secara fisik motor Honda CT 125 terlihat retro, tapi secara fitur motor ini bisa dibilang modern. Terlihat sekali dari speedometer digital, indikator bahan bakar serta jam digital. Bagimana? Tertarik untuk membeli Honda CT 125?

Namun, kalian harus mempersiapkan kocek besar untuk bisa memboyong motor ini ke rumah. Pasalnya, motor kapcai 2023 ini dibandrol seharga Rp 81 juta.


0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *