Blog SiMotor

Harga pasar motor Honda yang menggunakan rangka esaf mengalami penurunan. Ini diakibatkan karena minat masyarakat terhadap motor Honda menjadi berkurang. Tentu saja hal ini tidak lepas dari imbas berita mengenai rangka esaf yang patah.

Motor Honda yang menggunakan rangka esaf, seperti Beat, Scoopy, Genio dan Vario 160 memiliki harga pasar yang cukup tinggi sebelumnya. Namun, sejak berita mengenai rangka esaf yang patah viral di sosial media, kini harga pasar merek motor tersebut turun cukup jauh. Penurunan tersebut berkisar Rp 500 ribu hingga Rp 1 juta.

Informasi tersebut di dapat dari beberapa showroom, sales maupun dealer motor Honda. Mereka mengaku penjualan mereka kian menurun akibat dari berita rangka esaf yang patah. Hal ini berbanding terbalik dengan pesaing Honda sendiri, seperti Yamaha dan Suzuki yang justru mengalami kenaikan penjualan unitnya. Bahkan, para sales mengaku terdapat pembeli yang terang-terangan membatalkan pemesanan unit dan beralih ke produsen lain.

Belum ada tindakan yang dilakukan Honda secara nyata. Bahkan, klarifikasi yang paling ditunggu-tunggu kemarin hanya berisi penyangkalan bahwa karat yang dimaksud adalah silikat. Namun, ada kabar baik pada tanggal 1 September 2023 kemarin. Pihak AHM telah mengirim press release lewat email yang menyatakan bahwa pihaknya akan melakukan pemeriksaan terhadap rangka esaf yang beredar. Jika terbukti masalah bukan dari segi pemakaian dan murni kesalahan pihak Honda, maka bukan tidak mungkin semua produk akan recall.

Kembali pada masalah harga pasar motor Honda yang turun, berikut ini daftar kisaran harga pasar motor Honda yang menggunakan rangka esaf saat ini.

Merek dan Tahun MotorHarga Pasar
Honda Genio 2019Rp 13.500.000
Honda Genio 2020Rp 14.400.000
Honda Genio 2021Rp 15.000.000
Honda Genio 2022Rp 15.500.000
Honda Scoopy 2019Rp 17.500.000
Honda Scoopy 2020Rp 18.000.000
Honda Scoopy 2021Rp 19.000.000
Honda Scoopy 2022Rp 19.500.000
Honda Beat FI 2019Rp 13.000.000
Honda Beat FI 2020Rp 14.000.000
Honda Beat FI 2021Rp 14.500.000
Honda Beat FI 2022Rp 15.000.000
Honda Vario 160 CBS 2022Rp 25.500.000
Honda Vario 160 ABS 2022Rp 28.000.000

Jika kamu berniat membeli motor bekas Honda, maka informasi harga pasar ini akan sangat berguna. Tapi, apa kamu yakin untuk membeli motor Honda di tengah berita rangka esaf ini?


0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *