Blog SiMotor

Harga pasar motor listrik kini jadi salah satu informasi yang paling sering dicari. Dengan berkembangnya motor listrik beberapa waktu belakangan ini membuat persaingan di antara produsen motor listrik menjadi sengit. Mereka giat menciptakan motor listrik dengan desain yang sedang diminati. Bahkan, harga motor listrik juga sangat terjangkau di kalangan masyarakat.

Meskipun, pertama kali kemunculannya, motor listrik sempat menimbulkan pro dan kontra. Kini motor listrik malah semakin menunjukkan kelasnya. Secara spesifikasi, motor listrik semakin mumpuni dengan upgrade fitur dan performa.

Terbukti dengan ketangguhan motor listrik yang mampu menerjang banjir. Jadi, tidak ada istilah motor listrik konslet saat terkena air ataupun genangan banjir lagi. Sehingga, ini juga menjadi salah satu alasan harga pasar motor listrik semakin naik. Berikut rekapan lengkapnya.

United t 1800

Secara desain, motor listrik United t 1800 mengingatkan kita pada motor Yamaha N-Max dari bentuk setang model semi telanjang dan whindshield besarnya. Berbeda sekali dengan desain motor listrik kebanyakan yang mengusung tema lucu, United t 1800 justru terlihat sporty.

Untuk kecepatan maksimum 70 km/jam dan jarak tempuh maksimum mencapai 60 km, motor listrik ini dibenderol dengan harga Rp 27.000.000. Karena motor listrik tergolong baru-baru ini muncul, harga bekasnya masih belum jelas. Namun, perkiraanya cukup menyusut di angka Rp 25.000.000.

Polytron Fox-R

Gencar melakukan promosi di sosial media membuat banyak orang akhirnya penasaran terhadap motor listrik Polytron Fox-R. Meskipun, secara desain atau bentuk Polytron Fox-R mirip dengan Honda PCX, justru itu menjadi salah satu hal yang mereka tonjolkan. Mengingat untuk motor matic maxi, Honda PCX termasuk memiliki penjualan yang baik.

Yang membedakan desain motor listrik ini dengan Honda PCX hanya satu, yakni tidak ada knalpot. Secara spesifikasi pun Polytron Fox-R tergolong sangat mumpuni dengan kecepatan maksimum mencapai 90 km/ jam dan jarak tempuh mencapai 130 km. Harganya berada di kisaran Rp 20.500.000. Sedangkan, harga bekasnya ada di kisaran Rp 19.000.000.

Gesit GI

Dikenal sebagai motor listrik tangguh tak heran membuat Gesit GI menjadi salah satu motor listrik terlaris di tahun 2023 ini. Jarak tempuh maksimumnya mencapai 100 km jika kalian mengandalkan 2 unit baterai yang disediakan. Sedangkan, untuk kecepatan maksimumnya di 50 km/jam.

Dengan harga baru kisaran Rp 29.000.000 sepertinya tidak menjadi masalah, karena Gesit menjadi pelopor motor listrik di Indonesia. Karena sudah lama, harga pasarannya pun bervariatif dimulai dari Rp 26.000.000 sampai Rp 28.000.000.


0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *